Bali Tabanan | hariini.net – Pos Polisi Keliling Binmas Polres Tabanan dinilai efektif untuk menjaring informasi serta mempermudah dalam pelayanan, Pos Keliling ini tidak hanya disatu lokasi saja, hari ini (selasa, 15/11) Sat Binmas menyasar lokasi wisata, tepatnya di Pantai Kedungu.
Operasional Pos Keliling masih menggunakan mobil dinas Binmas, sebagai koordinator dan penanggung jawab saat tugas adalah Kasat Binmas Polres Tabanan AKP I Nengah Widia S.H M.H.
“Mobilisasi Pos Polisi Keliling kali ini menyasar lokasi wisata Pantai Kadungu, mengingat pantai ini sebagai jujukan wisatawan baik domestik maupun wisatawan asing yang akan melakukan surfing” Ungkap Kabag Ops Polres Tabanan.
Selain memberikan informasi tentang pelayanan publik di Polres Tabanan Kasat Binmas dan anggota memberikan himbauan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas).
“Himbauan pemeliharaan situasi kamtibmas, kami sampaikan baik masyarakat yang ada dipusat pertokoan maupun di sekitar kawasan pantai, kami juga berpesan masyarakat turut melakukan pengawasan, serta bertanggung jawab keamanan. Sebab dengan situasi aman dan nyaman, bisa meningkatkan wisatawan pantai Kedungu, itupun bisa berdampak pada naiknya perekonomian, bahkan secara tidak langsung bisa mendukung KTT G20” Tutup Kasat Binmas Polres Tabanan.